Liputan6.com, Jakarta Artis multitalenta Angel Lelga mengukuhkan komitmennya untuk memajukan industri musik di daerah dengan merilis single terbarunya yang berjudul “Senandung Untuk Jambi.” Sebagai hadiah spesial untuk merayakan ulang tahun ke-67 Provinsi Jambi, lagu ini mencerminkan cinta dan dedikasi Angel terhadap daerah tersebut.
Senandung Untuk Jambi bukan hanya sekadar karya musik biasa, namun juga merupakan wujud nyata dari misi Angel Lelga untuk menjadi perwakilan musisi perempuan yang memajukan industri musik di Provinsi Jambi. Dukungan penuh diberikan oleh Dr. H. Alharis S.sos., M.H dan Ibu Gubernur Jambi Hj. Hesnidar Haris, S.E.
“Saya bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Jambi karena kebetulan saya adalah salah satu artis Ibukota yang juga sekarang tinggal di Jambi, saya di-support langsung oleh Gubernur Jambi untuk memajukan provinsinya sebagai perwakilan perempuan,” kata Angel Lelga melalui keterangan resmi yang diterima Liputan6.com baru-baru ini.
“Sebagaimana dimaksud, saya juga berniat baik, ikhlas membantu untuk mengembangkan industri musik di Jambi,” sambung Angel Lelga.