Badai Ungkap Makna Lagu Sakit Dua Kali dan Prosesnya: Sorot Kisah Cinta Gen Z yang Dipaksakan hingga Aransemen Digarap Orang Lain

Liputan6.com, Jakarta Musisi Doadibadai Hollo atau yang akrab disapa Badai, kini memulai produktivitasnya kembali di industri musik Tanah Air dengan menjalani sejumlah proyek. Salah satunya tentu saja menelurkan karya berupa lagu-lagu baru. Terbaru, Badai merilis single berjudul “Sakit Dua Kali”.

Single “Sakit Dua Kali” telah diluncurkan pada 22 November 2024. Video musik lagu ini juga telah ditayangkan melalui kanal YouTube NAGASWARA POP pada 13 Januari 2025 lalu. Mendengarkan liriknya, perasaan sakit yang sangat dalam, seolah tercurahkan di tiap bait lagu ini.

Biarpun lagu ini terkesan seperti pengalaman pribadi Badai, rupanya musisi yang juga mantan personel grup musik Kerispatih ini terinspirasi dari kisah cinta para Gen Z. Menariknya, Badai menyorot satu isu yang pernah ditemuinya, yakni perbedaan yang sangat timpang di antara mereka, namun tetap memaksakan hubungan hingga akhirnya merasakan sakit dua kali.

“Jadi tahun 2025 ini sebenarnya gua sudah masuk ke single kedua. Single pertamanya itu Januari 2024. Ini single kedua judulnya, ‘Sakit Dua Kali’, lebih menceritakan tentang hubungan yang sebenarnya sudah enggak jelas juntrungannya, sudah tak bisa diteruskan, karena beberapa perbedaan. Lebih kepada perbedaan agama, sih, perbedaan rumah ibadah,” ujar Badai saat berkunjung ke kantor Liputan6.com di Gedung KLY, Jakarta, Rabu (15/1/2025).

“Khususnya, gua meng-capture beberapa kejadian yang dialami para Gen Z sekarang yang sebenarnya sudah tak bisa dilanjutkan, tapi mereka tetap memaksakan ini untuk terus berjalan,” sambung Badai.