Liputan6.com, Jakarta Sherina Munaf, Kevin Aprilio, Tristan Juliano, Meutia Amanda Riza, dan Danu Kusuma tampil bersama Twilite Orchestra & Twilite Chorus dalam konser yang mempersembahkan komposisi hits dari berbagai video game populer seperti Final Fantasy, Ragnarok, Metal Gear Solid, Super Mario Bros, The Legend of Zelda, PUBG, dan Monster Hunter. Konser ini sukses menghipnotis lebih dari 1000 audiens yang memadati teater besar Ciputra Artpreneur, menebus kerinduan selama 18 tahun sejak konser pertama pada tahun 2006.
Video Game Concert ini merupakan kolaborasi istimewa antara TipTip, platform entertainment yang menyediakan berbagai fitur untuk acara dan kegiatan, East Ventures, perusahaan venture capital terkemuka di Indonesia dan Asia Tenggara, serta Addie MS bersama Twilite Orchestra. Addie MS, komposer dan konduktor Twilite Orchestra, menyampaikan bahwa konser ini bukan sekadar pertunjukan musik, tetapi juga perayaan budaya yang menyoroti nilai seni dan kedalaman emosional musik video game.
“Pergelaran Video Game Concert ini kami hadirkan untuk menjadi Malam yang Tak Terlupakan dengan The Twilite Orchestra tampil bersama di hadapan audiens 67 musisi dan paduan suara 60 penyanyi, menyuguhkan sebuah perjalanan musikal yang luar biasa melalui dunia musik video game. Lebih dari sekadar pertunjukan, konser ini menjadi sebuah perayaan budaya yang menyoroti nilai seni dan kedalaman emosional musik video game,” ujar Addie MS.
Addie MS menjelaskan bahwa konser berdurasi 120 menit ini terbagi menjadi dua bagian menarik. Bagian pertama, “Perjalanan Melintasi Dunia Musik Video Game,” mengajak audiens menjelajahi berbagai tema musik dari video game favorit seperti Ragnarok, Metal Gear Solid, Super Mario Bros, The Legend of Zelda, PUBG, dan Monster Hunter. Bagian kedua, “Legenda Musik Final Fantasy,” menampilkan musik legendaris dari seri Final Fantasy yang epik dan emosional, membuatnya menjadi salah satu pilar musik video game.