Masto Sidharta Gandeng Musisi Bali Riwin, Garap Lagu Berjudul Hari Ini dengan Lirik yang Mendalam

Liputan6.com, Jakarta Adik Bimbim Slank, Dianto Yusuf Sidharta alias Masto Sidharta yang akrab disapa Masto, telah lama berkiprah di dunia musik. Meskipun tak mendapat sorotan sebesar kakaknya di mata publik, Masto masih tetap konsisten untuk berkarya.

Sempat tergabung dalam sejumlah band mulai dari Lovina, Kidnap Katrina, hingga PopOut, Masto Sidharta kini memutuskan untuk serius menjadi penyanyi solo alias seorang solis. Terbaru, Masto meluncurkan sebuah lagu berjudul “Hari Ini” bersama musisi asal Bali, Riwin.

Sosok Riwin pun bukan musisi kemarin sore di industri musik Tanah Air. Pemilik I Gusti Ngurah Ketut Riwiyana ini telah eksis di dunia musik sejak 1976 sebagai personel grup Pahama. Pria 67 tahun yang piawai bermain gitar ini juga dikenal sebagai personel band Tropical Transit.

Awal mula pertemuan Masto dengan Riwin hingga tercetusnya sebuah lagu, berawal dari kunjungan Riwin ke kediaman Masto di kawasan Potlot, Jakarta Selatan. Dari perbincangan tentang spiritual, keduanya lalu terpikir untuk membuat lagu.

“Awalnya ngobrolin spiritual malah, sampai yang tak kasat mata… Jadi waktu itu kenalannya sempat ada yang mengajak dia ke Potlot malam-malam saat dia ada perform di Jakarta,” ujar Masto saat berkunjung ke kantor Liputan6.com di Gedung KLY, Jakarta Pusat, Selasa (17/9/2024).