Liputan6.com, Jakarta Brand AOC sudah cukup dikenal masyarakat, khususnya para gamers tanah air. Tapi tentu saja, ceruk pasar monitor masih sangat besar bagi perusahaan elektronik multinasional ini. Hal itu yang mendorong AOC untuk mencoba peluang pasar Audio Visual (AV) melalui produk Professional Display.
Menurut AOC Professional Display Business Development Manager untuk Indonesia Julianto Salim, pasar Audio Visual di Indonesia masih belum tergarap dengan baik.
”Jika dibandingkan dengan negara-negara tetangga, pasar Indonesia masih under-developed, potensinya belum sepenuhnya keluar. Tentunya saya paham ada banyak sekali faktor-faktor kenapa market AV Indonesia masih ada di posisi hari ini. Tapi overall, saya masih sangat optimistis dengan pasar AV di Indonesia,” ucapnya, di sela-sela peluncuran produk AOC Professional Display di Hotel Pullman, Central Park, Jakarta Barat, Kamis (19/9/2024).
Ia pun tidak mau terlalu muluk-muluk dengan target penjualan produk baru mereka. Pihaknya hanya menargetkan adanya pertumbuhan yang bertahap namun terukur dan berkelanjutan untuk pasar professional display di Indonesia
”Ya pastinya memang masih perlu waktu untuk mendapatkan balance-nya (dari segi keuntungan penjualan), peluangnya masih terbuka luas,” yakinnya. Ia merinci sejumlah produk yang baru diluncurkan untuk pasar Indonesia.