Liputan6.com, Jakarta The Morbius adalah band remaja bergenre modern pop-rock yang dibentuk di Cinere pada masa pandemi, tepatnya Juni 2022. Meski beberapa anggota formasi awal memutuskan fokus pada aktivitas lain, dua anggota inti yang merupakan saudara kandung, Aditya (gitar) dan Angga (keyboard), tetap bertahan dan menjadi pondasi utama band ini.
Pada akhir 2023, The Morbius mengajak Dica Melo, seorang drummer muda berbakat sekaligus brand ambassador Rolling Drums dan Meinl Drums-Stick, untuk bergabung dan memperkuat formasi band. Dica kemudian merekrut Revina Zahra, seorang bassist remaja berbakat yang juga putri bassist terkenal, Franky Sadikin.
Tidak hanya itu, Cindy Queenara, seorang solois yang sering tampil di lomba-lomba solo vokal tingkat nasional maupun Jabodetabek, juga bergabung melengkapi formasi baru The Morbius.
Dalam waktu dua minggu setelah terbentuk, tepatnya pada awal tahun 2024, The Morbius langsung mengikuti festival band dan berhasil meraih juara. Pengalaman ini memacu semangat mereka untuk aktif mengikuti berbagai lomba band remaja yang diselenggarakan oleh SMA, universitas, dan event organizer di seluruh Jabodetabek. Hingga saat ini, The Morbius telah memenangkan lebih dari 10 kompetisi, dengan mayoritas meraih juara pertama di berbagai ajang, mulai dari tingkat pelajar hingga nasional.